Hanung Bramantyo Garap Film Adaptasi Novel Ibu, Doa Yang Hilang
TABLOIDBINTANG.COM - Sutradara Hanung Bramantyo dipercaya menggarap film drama keluarga Ibu, Doa Yang Hilang yang diadaptasi dari cerita novel laris karya Bagas D Bawono.
Film Ibu, Doa Yang Hilang akan diproduksi oleh Perusahaan Film Negara dan ApaKabar Fest sebagai bentuk apresiasi peran seorang ibu sebagai sumber inspirasi, pengayom dan problem solver.
Bagas D Bawono mengatakan, cerita yang dibuat bisa membangkitkan rasa nasionalisme. Bagas pun yakin Hanung Bramantyo bisa mengemas dengan baik.
"Saya cukup kenal baik dengan mas Hanung. Saya ada tujuh sinopsis film, dua sudah jadi skenario film 90 persen. Semua skenario selalu punya benang merah nasionalis," ujar Bagas D. Bawono saat jumpa pers BUMN Hadir Untuk Negeri Dan ApaKabar Fest di kawasan Merdeka Barat, Jakarta Pusat pada Jumat (21/12).
Rencananya film Ibu, Doa Bg Hilang akan dibintangi aktor beken seperti Christine Hakim, Titiek Puspa dan Reza Rahadian.
"Mungkin tahun depan (syuting) karena skenario (juga) masih digodok. Yang jadi ibu, Christine Hakim dan salah satu anaknya, Reza Rahadian," terang Bagas D Bawono.
Film ini akan menceritakan kisah nyata dari seorang Bagas D. Bawono. Yakni sepenggal kisah hidupnya bersama sang ibunda.
"Semua cerita perjalanan hidup saya, secara benang merahnya kisah-kisah yang saya coba tarik hikmahnya dari perilaku ibu saya," beber Bagas.
Titiek Puspa yang hadir dalam jumpa pers menambahkan, peran seorang ibu dalam sebuah keluarga begitu penting. Karena dari seorang ibu dapat membentuk karakter putra dan putrinya.
"Sadar agar putra putri bangsa dalam tangan ibu dalam keadaan damai penuh cinta, karena hanya dari ibulah anak-anak kita akan berbuat yang semestinya. Mudah-mudahan ibu-ibu tetap dipeluk Tuhan," pungkas Titiek Puspa.
(pri / wida)